Recent Coment

Berlangganan

Diberdayakan oleh Blogger.

Affiliates

RSS

klasifikasi vertebrata ( kelas AVES )


Aves 

a). merak biru / merak india ( pavo cristatus )

Klasifikasi
Kingdom     : Animalia
Phylum        : Chordata
Sub phylum: Vertebrata
Super class  : Tetrapoda
Classic          : Aves
Super ordo  : Neognathae
Ordo             : Galliformes
Familia         : Phasianidae
Sub famili    : Pavoninae
Genus           : Pavo
Species         : Pavo Cristatus



 Merak biru yang nama ilmiahnya pavo cristatus adalah salah satu burung dari tiga spesies burung merak. Merak biru  memiliki bulu berwarna biru gelap mengkilap. Burung jantan dewasa berukuran besar, panjangnya mencapai 230 cm, dengan penutup ekor yang sangat panjang berwarna hijau metalik. Diatas kepalanya terdapat jambul tegak biru membentuk kipas. Burung  betina berukuran lebih kecil dari burung betina. Bulu-bulunya tidak mengkilap, berwarna cokelat kehijauan dengan garis garis hitam dan tanpa dihiasi bulu penutup ekor. populasinya tersebar di hutan terbuka dengan padang rumput di india. Makanan burung merak biru terdiri dari aneka biji bijian , pucuk rumput dan aneka dedaunan, aneka serangga, serta berbagai jenis hewan kecil seperti cacing, laba-laba dan kadal kecil.

b) rangkong ( buceros rhinoceros )

Klasifikasi
Kingdom     : Animalia
Phylum        : Chordata
Sub phylum: Vertebrata
Super class  : Tetrapoda
Classic          : Aves
Super ordo  : Neognathae
Ordo             : coraciformes
Familia         : bucirodae
Genus           : buceros
Species         : buceros rhinoceros



 Termasuk kelompok burung berparuh besar, berukuran tubuh besar dengan panjang sampai 110 cm. hidup dengan berpasang-pasangan, berterbangan dan hinggap di pucuk-pucuk pepohonan yang tinggi di hutan yang luas dan lebat, sesuai dengan ukuran tubuhnya yang besar. Membangun sarang di lubang pada batang pohon. Bertelur 1-2 butir berwarna putih dengan bintik-bintik berwarna coklat. Penyebaran pada daerah Sumatra, kalimantan, jawa. Habitat di hutan dataran rendah. Termasuk omnivora yaitu hewan pemakan segala seperti kadal, buah, serangga, dan burung kecil.

C) jalak putih ( sturnus melanonterus )

Klasifikasi
Kerajaan: Animalia;
Filum
       : Chordata;
Kelas
      : Aves;
Ordo
        : Passeriformes;
Famil
     : Sturnidae;
Genus
      : Sturnus;
Spesies
    : Sturnus melanopterus

 
Kalau dilihat dari gambarnya dari Buku Panduan Lapangan Burung-burung Sumatera, Jawa dan Bali, jenis Jalak putih (Sturnus melanopterus) ini hampir mirip dengan Jalak bali (Leucopsar rothschildi) memiliki warna bulu utama putih, meskipun terdapat kulit tanpa bulu disekitar mata berwarna kuning. Namun, keduanya memiliki kesamaan, yaitu merupakan Burung yang dilindungi undang-undang.

Burung Jalak Putih merupakan burung dari suku Sturnidae. Burung yang umumnya berukuran sedang (sekitar 20-25 cm), gagah, dengan paruh yang kuat, tajam dan lurus. Berkaki panjang sebanding dengan tubuhnya. Bersuara ribut, dan berceloteh keras, terkadang meniru suara burung lainnya. Di alam, burung ini kebanyakan bersarang di lubang-lubang pohon.dengan warna bulu seluruhnya putih, kecuali sayap dan ekor berwarna hitam. Sedang pada burung muda, bagian kepala, leher, punggung, dan penutup sayap berwarna kelabu. Di sekitar mata terdapat kulit yang tidak ditumbuhi bulu dan berwarna kuning, iris mata coklat tua, paruh kekuningan, dan kulit kaki kuning.

d) burung onta ( struthio camelus )

Klasifikasi
Kerajaan: Animalia;
Filum
       : Chordata;
Kelas
      : Aves;
Ordo
        : struthioniformes;
Famil     : Struthionidae;
Genus
      : Struthio
Spesies
    : Struthio camelus


                                       Burung Unta merupakan burung terbesar yang masih hidup dan tidak bisa terbang. Burung Unta mempunyai sayap besar tapi digunakan untuk menarik perhatian lawan jenis dan menghangatkan telur.Seperti halnya burung ratit, burung Unta sudah terbiasa pada kehidupan di tanah dan dapat berlari dengan baik.Tungkainya amat panjang serta kuat, dan dengan lehernya yang panjang menentukan ketinggiannya yang dapat mencapai 2.50 m, dengan berat 135 kg.Yang jantan berwarna hitam dengan sayap dan ekor putih. Yang betina berwarna cokelat abu-abu dan lebih kecil. Kepala dan sebagian besar leher hampir sama sekali sulah (botak) dan tertututup dengan bulu halus yang amat jarang serta bulu mirip sikat. Tungkainya juga hampir sulah, kulit pada leher dan tungkai berwarna abu-abu atau kemerah-merahan, tergantung pada sub spesiesnya.Bulu matanya tumbuh dengan baik. Burung Unta (zaman sekarang) hanya memiliki 2 jari kaki pada setiap tungkai –yang dulunya merupakan jari ketiga dan keempat.Yang ketiga adalah yang terbesar.Ini merupakan penyesuaian terhadap kemampuan berlari dan dapat dibandingkan dengan penyusutan yang terjadi pada kaki kudayang menjadi satu jari kaki yang kuat. Dengan lehernya yang panjang dan matanya yang tajam, burung Unta dapat menjangkau daerah yang jauh dengan penglihatannya, dan tungkainya yang panjang dapat dipakai untuk mencapai kecepatan lari sekitar 65 km setiap jam.

e)merak hijau ( pavo muticus )


Klasifikasi
Kerajaan: Animalia;
Filum
       : Chordata;
Kelas
      : Aves;
Ordo
        : galliformes;
Famil
     : phasianidae;
Genus
      : pavo muticus
Spesies
    : pavo muticus


Merak hijau berbulu hijau keemasan yang indah. Burung jantan dewasanya berukuran besar, penutup ekornya panjang dan dapat mengembang seperti kipas, dan di atas kepalanya terdapat jambul tegak.
Merak jantan lebih indah daripada merak betina.Burung merak hijau yang betina ukurannya lebih kecil dari burung jantan. Bulu-bulunya pun kurang mengilap, hijaunya juga keabu-abuan dan tak punya bulu penutup ekor.
Mukanya memiliki aksen warna hitam di sekitar mata dan warna kuning cerah di sekitar kupingnya.
Makanannya adalah biji-bijian, pucuk rumput, dedaunan, aneka serangga, dan berbagai jenis hewan kecil, seperti laba-laba, cacing, dan kadal kecil. Populasi Merak Hijau terus berkurang. Ini diakibatkan oleh rusaknya habitat dan perburuan liar. Burung langka yang indah ini diburu untuk diambil bulunya ataupun diperdagangkan sebagai bintang peliharaan. Untuk menghindari kepunahan burung langka ini dilindungi undang-undang. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar